You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Biro ORB Gelar Pembinaan dan Evaluasi Survei Kepuasan Masyarakat
.
photo Mochamad Tresna Suheryanto - Beritajakarta.id

Biro ORB Gelar Pembinaan dan Evaluasi Survei Kepuasan Masyarakat

Biro Organisasi dan Reformasi Birokrasi (ORB) DKI Jakarta menggelar kegiatan peningkatan pemahaman aparatur, pembinaan dan evaluasi terkait survei kepuasan masyarakat tahun 2019 di Ruang Pola Balai Kota DKI.

Tentu kegiatan ini harus kita tingkatkan. Dalam artian harus melakukan evaluasi

Kepala Biro ORB DKI Jakarta, Iin Mutmainah mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi hasil survei kepuasan masyarakat. Selain itu juga dapat meningkatkan pelayanan aparatur sipil negara (ASN) kepada masyarakat.

"Tentu kegiatan ini harus kita tingkatkan. Dalam arti harus melakukan evaluasi," katanya di lokasi, Selasa (26/3).

Biro ORB Lakukan Monitoring ke Pemkot Jaksel

Iin menyebutkan, kegiatan ini diikuti 100 peserta dari Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD) yang tersebar di wilayah Ibukota. Sedikitnya ada dua materi yang dibekali kepada peserta dalam kegiatan tersebut. Masing-masing teknik penyusunan untuk mereview kembali survei kepuasan masyarakat dan teknik evaluasi penambahan informasi untuk peraturan-peraturan terkait pelayanan publik.

"Harapan kita para peserta bisa melakukan peningkatan kinerja, motivasi dan kualitas pelayanan publik kepada masyarakat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Personel Gabungan Tangani Genangan di Cibubur

    access_time18-04-2024 remove_red_eye7113 personNurito
  2. Warga dan Wisatawan Padati Bazar dan Wahana Hiburan di Pulau Kelapa

    access_time13-04-2024 remove_red_eye5226 personAnita Karyati
  3. Korsleting Listrik Diduga Jadi Penyebab Kebakaran Toko di Pekayon

    access_time13-04-2024 remove_red_eye4985 personNurito
  4. Pedagang Bunga Tabur di TPU Tanah Kusir Raup Rejeki

    access_time13-04-2024 remove_red_eye4849 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Basahi Jakarta Hari Ini

    access_time13-04-2024 remove_red_eye4847 personAnita Karyati