You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 102 ASN Pemkot Jakut Disosialisasikan Empat Pilar
.
photo doc - Beritajakarta.id

102 ASN Pemkot Jakut Disosialisasikan Empat Pilar

Keempatnya biasa kita kenal dengan karakter kebangsaan,

102 pegawai Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Utara, mengikuti sosialisasi empat pilar kebangsaan yang diadakan Perhimpunan Sarjana Administrasi Indonesia (Persadi).

Forum RT/RW Jakut Targetkan Rekor MURI Jalan Sehat

Sosialisasi bertujuan memperkuat pemahaman Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika.

Asisten Pemerintah Kota Jakarta Utara, Abdul Khalit mengatakan, dengan mengenal lebih dalam Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika diharapkan para aparatur dapat tanggap merespons persoalan dalam kerja keseharian.

"Keempatnya biasa kita kenal dengan karakter kebangsaan. Keempatnya juga wajib dipelajari dan dihayati," katanya, Senin (18/11).

Menurut Abdul, karakter kebangsaan tersebut adalah sumber dari segala sumber. Kesemuanya saling berkaitan yang pada akhirnya menjadi UUD Negara Republik Indoneia, sebagai pedoman kehidupan berbangsa dan negara saat ini.

Narasumber dari Persadi, Nuasa Sagala berharap, semua pihak ikut menyosialisasikan dan menerapkan nilai-nilai kebangsaan.

"Dibutuhkan keteladanan dari para pemimpin agar generasi muda bisa mencontoh," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Lakukan Percepatan Penanganan Genangan

    access_time22-03-2024 remove_red_eye8500 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Progres Penanganan Tanah Longsor di Kembangan Selatan Capai 90 Persen

    access_time22-03-2024 remove_red_eye3582 personTP Moan Simanjuntak
  3. Atasi Genangan, Pemprov DKI Siagakan Petugas dan Pompa

    access_time22-03-2024 remove_red_eye3364 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Aplikasi JAKI Disosialisasikan di SMAN 85 Jakarta

    access_time22-03-2024 remove_red_eye3304 personTP Moan Simanjuntak
  5. Wamen Kominfo Ajak Masyarakat Dukung 12 Karya di Penghargaan PBB, Ada Jalahoaks

    access_time22-03-2024 remove_red_eye3293 personAldi Geri Lumban Tobing