You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Sudin SDA Jakbar Buat Sumur Resapan Modular Tank di Green Garden
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

Sudin SDA Jakbar Buat Sumur Resapan Modular Tank di Green Garden

Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Barat membuat sumur resapan dengan modular tank di Jl Kompleks Green Garden Blok L, RT 12/04, Kedoya Utara, Kebon Jeruk.

Sumur resapan ini memiliki dimensi panjang empat meter, lebar tiga meter dan kedalaman 1,5 meter dengan masing-masing lubang diisi 54 modular tank,

Kepala Sudin SDA Jakarta Barat, Purwanti Suryandari mengatakan, pembuatan sumur resapan dengan panjang 100 meter dan daya tampung 300 meter kubk tersebut sudah dilakukan sejak Sabtu (14/11) lalu. Upaya ini dilakukan untuk mengatasi genangan di sekitar kawasan perumahan tersebut.

"Sumur resapan ini memiliki dimensi panjang empat meter, lebar tiga meter dan kedalaman 1,5 meter dengan masing-masing lubang diisi 54 modular tank," ujar Purwanti, Rabu (18/11).

Dua Sumur Resapan Komunal Dibangun di Matraman

Ia menjelaskan, kelebihan sumur resapan dengan modular tank ini lebih cepat, ringan tidak membutuhkan alat berat, struktur lebih kuat dan bebas perawatan. Untuk pengerjaannya, sambung Purwanti, pihaknya mengerahkan tujuh petugas Satgas SDA Jakarta Barat.

"Paling lambat akhir Desember sudah rampung," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Personel Gabungan Tangani Genangan di Cibubur

    access_time18-04-2024 remove_red_eye7620 personNurito
  2. Warga dan Wisatawan Padati Bazar dan Wahana Hiburan di Pulau Kelapa

    access_time13-04-2024 remove_red_eye5478 personAnita Karyati
  3. Korsleting Listrik Diduga Jadi Penyebab Kebakaran Toko di Pekayon

    access_time13-04-2024 remove_red_eye5239 personNurito
  4. Pedagang Bunga Tabur di TPU Tanah Kusir Raup Rejeki

    access_time13-04-2024 remove_red_eye5104 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Basahi Jakarta Hari Ini

    access_time13-04-2024 remove_red_eye5098 personAnita Karyati