You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
31 Keluarga Korban KM Zuhro Serahkan Data Antemortem
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

31 Keluarga Mulai Serahkan Data Antemortem

Pihak keluarga korban Kapal Motor (KM) Zahro Express, terus mendatangi gedung Sentra Visum dan Medikolegal RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Senin (2/1). Tercatat ada 31 perwakilan keluarga korban yang mendatangi RS Polri Kramat Jati guna mengetahui keberadaan keluarganya. Di rumah sakit itu saat ini terdapat 20 jenazah korban KM Zahro Express.

Sejauh ini belum kita lakukan pencocokan atau rekonsiliasi. Mungkin nanti siang atau sore kita bisa lakukan. Karena kita menunggu hasil dari data antemortem

Wakil Kepala RS Polri Kramat Jati, Kombes Pol Musyafak mengatakan, hingga saat ini ada 31 data antemortem yang sudah masuk. Semuanya akan didata dan dicocokan dengan postmortem yang ada.

"Sejauh ini belum kita lakukan pencocokan atau rekonsiliasi. Mungkin nanti siang atau sore kita bisa lakukan. Karena kita menunggu hasil dari data antemortem," kata Kombes Pol Musyafak, Senin (2/1).

Sebagian Korban Kapal Zahro Express Diperbolehkan Pulang

Menurutnya, sejumlah keluarga korban yang datang pada Minggu sore kemarin, belum menyerahkan berkas-berkas atau data pendukung. Padahal data itu sangat dibutuhkan untuk mempercepat proses identifikasi.

Pihaknya berharap yang hadir ke RS Polri itu ada hubungannya langsung dengan korban KM Zahro Express. Baik itu suami/isteri, orangtua, anak-anak dan sebagainya yang memiliki hubungan darah. Kehadiran mereka juga dibutuhkan untuk keterangan soal properti yang dikenakan korban pada hari Minggu kemarin.

Ia juga berharap, untuk mempermudah identifikasi, pihak keluarga korban harus membawa medical record dari dokter gigi. Terutama mereka yang pernah memeriksakan gigi semasa hidupnya. Termasuk jika ada contoh sidik jarinya, bisa dilampirkan ke petugas di RS Polri.

"Proses identifikasi tergantung dari cepat atau lambatnya data antemortem. Yang jelas data post mortem sudah selesai kita laksanakan, tinggal mencocokan untuk data antemortemnya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3603 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1467 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. MRT Jakarta Kaji Perluas Rute ke Tangerang Selatan

    access_time13-07-2025 remove_red_eye1208 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. JPO di Jalan Otista Direvitalisasi, Rekayasa Lalin Dimulai 20 Juli

    access_time17-07-2025 remove_red_eye946 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye927 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik