Malam Penganugerahan Piala HB Jassin 2023
access_time Rabu, 01 November 2023
photo_cameraFotografer : Mochamad Tresna Suheryanto
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) DKI Jakarta menggelar sejumlah lomba memperebutkan Piala HB Jassin 2023 di Teater Besar,Taman Ismail Marzuki, Cikini, Jakarta Pusat, Selasa (31/10) malam. Dalam acara ini Anthurium dari SMA Santo Kristoforus II berhasil terpilih sebagai Juara 1 Lomba Musikalisasi Puisi, sementara untuk Lomba Esai, Juara 1 dimenangkan oleh Anton Kurnia dan Lomba Baca Puisi dimenangkan oleh R Mono Wangsa S.