You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian

Sambut HUT ke-6, RSUD Kebayoran Lama Gelar Layanan Kesehatan Gratis

Dalam rangka meyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-6 Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kebayoran Lama menggelar bakti sosial layanan kesehatan gratis di Lapangan Bulu Tangkis RT 09/03, Kelurahan Kebayoran Lama Selatan, Jakarta Selatan, Sabtu (10/8). Pelayanan kesehatan gratis yang diberikan antara lain mini Medical Check Up (MCU) meliputi pemeriksaan fisik, seperti mengukur tinggi dan berat badan, tensi darah, gula, pemeriksaan atau konsultasi dokter.

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kebayoran Lama menggelar bakti sosial layanan kesehatan gratis di lapangan bulu tangkis RT 09/03, Kelurahan Kebayoran Lama Selatan
Dalam kegiatan ini RSUD Kebayoran Lama memberikan  layanan pemeriksaan kesehatan gratis mini Medical Check Up (MCU) ini meliputi pemeriksaan fisik, seperti mengukur tinggi dan berat badan, tensi darah, gula, pemeriksaan atau konsultasi dokter, penyuluhan dan edukasi, pemberian obat
Petugas melakukan pemeriksaan tensi ke salah satu warga
Petugas melakukan pemeriksaan kadar gula darah
Warga melalukan konsultasi kesehatan kepada dokter yang bertugas dalam kegiatan bakti sosial
Prosesi pemberian bantuan kepada penyandang disabilitas oleh Direktur Utama RSUD Kebayoran Lama, Yenny Nariswari
Sesi foto bersama Jajaran RSUD Kebayoran lama bersama penyandang disabilitas