Sudin KPKP Jaksel Jemput Bola Layani Vaksinasi Rabies
access_time Rabu, 22 Januari 2025
photo_cameraFotografer : Nugroho Sejati
Petugas Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Selatan melakukan jemput bola pelayanan vaksinasi rabies di RW 01 Setiabudi, Jakarta Selatan, Rabu (22/1). Layanan jemput bola dilakukan ke tempat warga yang memelihara hewan penular rabies (HPR) lebih dari dua ekor setelah pelayanan di posko vaksinasi selesai.