Penertiban Kabel Utilitas Udara di Jalan Setu Cipayung
access_time Kamis, 23 Januari 2025
photo_cameraFotografer : Nugroho Sejati
Sejumlah petugas Suku Dinas Bina Marga Jakarta Timur melakukan penertiban kabel jaringan utilitas fiber optik udara di depan Markas Pusterad, Jalan Setu Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (23/1). Kabel jaringan utilitas udara sepanjang 988 meter akan direlokasi menjadi kabel bawah tanah untuk mendukung penataan kawasan sekaligus memberi keamanan dan kenyamanan bagi warga.