Ratusan Warga Kebon Pala Manfaatkan Program Pangan Bersubsidi
access_time Kamis, 10 April 2025
photo_cameraFotografer : Andri Widiyanto
Ratusan warga mengantre untuk mendapatkan pangan bersubsidi di RPTRA Kebon Pala Berseri, Kebon Pala, Makasar, Jakarta Timur, Kamis (10/4). Program Pangan Bersubsidi dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta ini digelar secara bertahap selama tiga hari, yakni pengambilan nomer antrean pada hari Selasa (8/4), transaksi pembelian barang pada hari Rabu (9/4) dan pendistribusian atau pengambilan barang pada hari ini.