Lahan Pemakaman Khusus Covid-19 di TPU Bambu Apus
access_time Rabu, 27 Januari 2021
photo_cameraFotografer : Mochamad Tresna Suheryanto
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menambah lahan pemakaman khusus jenazah Covid-19 di Taman Pemakaman Umum (TPU) Bambu Apus, Jl Raya Setu No 43, Setu, Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (27/1). Lahan pemakaman ini memiliki luas 3. 000 meter persegi dan berkapasitas 700 petak makam yang dibagi dalam 4 blad, yaitu 3 blad khusus untuk jenazah pasien Covid-19 dan 1 blad untuk pemakaman umum. Dalam prosesi pemakaman, petugas selalu menerapkan protokol kesehatan secara ketat. (Foto: Mochamad Tresna Suheryanto/beritajakarta.id)