Petugas PPSU Kebagusan Operasikan Bank Sampah Belimbing
access_time Rabu, 18 Agustus 2021
photo_cameraFotografer : Reza Hapiz
Sebanyak 73 petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, mengoperasikan Bank Sampah Belimbing, Rabu (18/8). Bank Sampah Belimbing merupakan bank sampah induk dari beberapa RT dan RW di Kelurahan Kebagusan. Di tempat ini juga diajarkan manajerial bagi warga yang ingin mendirikan bank sampah. (Foto: Reza Hapiz/beritajakarta.id)