Layanan Vaksinasi HPR di RW 06 Kelurahan Galur
access_time Kamis, 26 Agustus 2021
photo_cameraFotografer : Mochamad Tresna Suheryanto
Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Pusat menggelar vaksinasi rabies di Kantor RW 06 Kelurahan Galur, Johar Baru, Kamis (26/8). Sebanyak 92 ekor hewan penular rabies (HPR) yang terdiri dari 82 kucing, tujuh anjing, dan dua kera tervaksin pada hari ini. Layanan vaksinasi digelar selama dua hari yakni tanggal 25 dan 26 Agustus 2021. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya mempertahankan DKI Jakarta sebagai provinsi bebas rabies. (Foto: Mochamad Tresna Suheryanto/beritajakarta.id)