Bengkel Reparasi Ini Bantu Kurangi Limbah Elektronik di Jakarta
access_time Jumat, 15 Oktober 2021
photo_cameraFotografer : Nugroho Sejati
Sebuah bengkel jasa reparasi melayani perbaikan berbagai macam kulkas di Jalan I Gusti Ngurah Rai, Cakung, Jakarta Timur, Jumat (15/10). Bengkel tersebut juga melayani jual beli kulkas bekas layak pakai dengan kisaran harga mulai dari Rp 500 ribu hingga Rp 15 juta. Perbaikan elektronik yang sudah rusak turut mengurangi penambahan limbah elektronik (e-waste) di Jakarta. (Foto: Nugroho Sejati/beritajakarta.id)