Pelatihan Membuat Brownies dan Muffin di TKK Jakarta Timur
access_time Kamis, 21 Oktober 2021
photo_cameraFotografer : Nugroho Sejati
Suku Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (Sudin PPKUKM) Jakarta Timur mengadakan pelatihan membuat brownies dan muffin di Tempat Kumpul Kreatif (TKK) Ciracas, Jakarta Timur, Kamis (21/10). Pelatihan diikuti oleh 20 peserta yang berasal dari berbagai wilayah di Jakarta Timur. Usai pelatihan, para peserta diarahkan untuk menjadi anggota Jakpreneur. (Foto: Nugroho Sejati/beritajakarta.id)