You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian

BPBD DKI Buka Layanan Pijat Refleksi Bagi Penyintas Kebakaran Manggarai

access_timeKamis, 15 Agustus 2024 photo_cameraFotografer : Mochamad Tresna Suheryanto

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta membuka layanan pijat refleksi untuk warga penyintas kebakaran Manggarai di posko pengungsian di halaman parkir Pasaraya Manggarai, Setiabudi Jakarta Selatan, Kamis (15/8). Layanan pijat refleksi ini merupakan bagian dari layanan dukungan psikososial (LDP) BPBD Provinsi DKI Jakarta untuk mengembalikan kesehatan warga penyintas kebakaran Manggarai.

Dinas Pendidikan Gelar Layanan Penerbitan SKPI di SDN Manggarai 05

access_timeKamis, 15 Agustus 2024 photo_cameraFotografer : Andri Widiyanto

Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta gelar layanan penerbitan Surat Keterangan Pengganti Ijazah (SKPI) yang dilakukan di tempat pengungsian SDN Manggarai 05, Manggarai, Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (15/8). Dibukanya layanan ini bertujuan untuk mendata jumlah peserta didik yang terdampak dari bencana kebakaran dan mendata dokumen terkait pendidikan yang musnah hilang karena kebakaran seperti rapor dan ijazah. 

Sudinkes Jaksel Beri Pelayanan Kesehatan Bagi Penyitas Kebakaran Manggarai

access_timeKamis, 15 Agustus 2024 photo_cameraFotografer : Mochamad Tresna Suheryanto

Suku Dinas Kesehatan (Sudinkes) Jakarta Selatan memberikan pelayanan pemeriksaan kesehatan pada penyintas kebakaran Manggarai di Posko Pengungsian halaman parkir Pasaraya Manggarai, Setiabudi, Jakarta Selatan, Kamis (15/8). Pelayanan yang diberikan antara lain pemeriksaan fisik, pemeriksaan tensi, pemberian obat, pemeriksaan gula darah dan pemeriksaan kolesterol.

Pj Gubernur Beri Arahan Peningkatan Kapasitas Keterpaduan Poktan RPTRA

access_timeKamis, 15 Agustus 2024 photo_cameraFotografer : Nugroho Sejati

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono memberikan arahan pada acara Peningkatan Kapasitas Keterpaduan Kelompok Tani (Poktan) RPTRA di Aula Gedung PKK Melati Jaya, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Kamis (15/8). Poktan di RPTRA yang tersebar di seluruh wilayah Jakarta akan dijadikan laboratorium terpadu Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) tingkat Provinsi DKI Jakarta.

Dinsos DKI Berikan LDP Pada Anak-anak Penyintas Kebakaran Manggarai

access_timeKamis, 15 Agustus 2024 photo_cameraFotografer : Andri Widiyanto

Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta memberikan Layanan Dukungan Psikososial (LDP) kepada anak-anak penyintas kebakaran di SDN Manggarai 05, Kelurahan Manggarai, Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (15/8). Layanan psikososial ini dilakukan untuk mengembalikan kesehatan anak-anak terutama kesehatan mental agar tidak mengalami trauma berkepanjangan pasca terjadinya kebakaran yang menghanguskan rumah mereka. 

Pj Gubernur Cek Kondisi Pengungsian Warga Terdampak Kebakaran Manggarai

access_timeRabu, 14 Agustus 2024 photo_cameraFotografer : Nugroho Sejati

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono mengunjungi lokasi pengungsian warga terdampak kebakaran Manggarai di area parkir Pasaraya Manggarai, Jakarta Selatan, Rabu (14/8). Kunjungan Pj Gubernur untuk memastikan penanganan Pemprov DKI melalui SKPD terkait terhadap warga terdampak bencana kebakaran berjalan optomal.