Dewan Pengurus Daerah Jakarta Pecinta Anggrek Indonesia (PAI) bersama Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menggelar Jakarta Orchid Extravaganza 2024. Acara bertema ‘Lestarikan Anggrek, Dukung Floricultura Nusantara’ yang berlangsung dari 11 - 26 Agustus 2024 di Taman Lapangan Banteng, Jakarta Pusat. Berbagai stan menampilkan produk-produk kreatif yang menggabungkan seni dan keindahan anggrek mulai dari lukisan, ukiran, hingga aksesori mode. (Foto: Humas/Ikhsan)
Penutupan pameran internasional Jakarta International Investment, Trade, Tourism, Small and Medium Enterprise Expo (JITEX) 2024 di JCC, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (11/8). Acara yang berlangsung sejak Rabu (7/8) tersebut berhasil mencapai target transaksi dan investasi sebesar Rp 12,86 triliun.
Melihat kemeriahan karnaval yang digelar oleh warga RT 05/06, Kelurahan Pekayon, Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur, Minggu (11/8). Kegiatan bertema Karnaval Merdeka ini digelar dalam rangka menyambut sekaligus meramaikan HUT ke-79 Republik Indonesia.
Pemprov DKI Jakarta bersama Badan Pangan Nasional dan Himpunan Peritel & Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (HIPPINDO) meluncurkan gerakan pangan murah pada pameran Jakarta International Investment, Trade, Tourism and SME Expo (JITEX) 2024 di Jakarta Convention Center (JCC), Tanah Abang, Jakarta Pusat, Sabtu (10/8). Gerakan pangan murah yang diisi dengan bazar aneka bahan pangan dengan harga terjangkau ini dilakukan untuk menjaga stabilitas inflasi di Jakarta.
Dalam rangka meyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-6 Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kebayoran Lama menggelar bakti sosial layanan kesehatan gratis di Lapangan Bulu Tangkis RT 09/03, Kelurahan Kebayoran Lama Selatan, Jakarta Selatan, Sabtu (10/8). Pelayanan kesehatan gratis yang diberikan antara lain mini Medical Check Up (MCU) meliputi pemeriksaan fisik, seperti mengukur tinggi dan berat badan, tensi darah, gula, pemeriksaan atau konsultasi dokter.
Kementerian Sekretariat Negara RI dan Pemprov DKI Jakarta menggelar kirab duplikat bendera Sang Merah Putih dan naskah Proklamasi Kemerdekaan RI dari Jalan Medan Merdeka Barat menuju Jalan Halim Perdanakusuma, Jakarta, Sabtu (10/8). Duplikat bendera dan naskah proklamasi tersebut akan diterbangkan dari Lanud Halim Perdanakusuma menuju Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur untuk peringatanan HUT ke-79 Republik Indonesia.