Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan meresmikan Ratangga sebagai nama kereta Moda Raya Terpadu (MRT) Fase I rute Lebak Bulus-Bundaran Hotel Indonesia (HI), Senin (10/12). Ratangga diketahui berasal dari bahasa Jawa Kuno atau Sanskerta yang bermakna kereta perang yang terdapat dalam puisi di Kitab Arjuna Wijaya dan Kitab Sutasoma karya Mpu Tantular. (Foto: Punto/beritajakarta.id)
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mendapatkan penghargaan Reksa Bahasa dari Badan Pembinaan dan Pengembangan Bahasa Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI, di Kantor Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Jl Daksinapati Baru, Rawamangun, Jakarta Timur, Senin (10/12). Penghargaan tersebut diberikan atas inisiatif penggunaan nama JakLingko untuk integrasi moda transportasi massal di Ibukota, serta Moda Raya Terpadu (MRT) yang sebelumnya dikenal dengan Mass Rapid Transit. (Foto: Dadang/beritajakarta.id)
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan membuka pameran Jakcraft 2018 di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (10/12). Pameran yang berlangsung pada 10-13 Desember tersebut menampilkan produk-produk kerajinan seperti, kain songket, batik, peralatan saringan kopi, lukisan, suvenir, perhiasan, hingga seni keramik. (Foto: Punto/beritajakarta.id)
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan bertindak sebagai Pembina Apel Operasi Praja Wibawa, di Halaman Balai Kota DKI Jakarta, Senin (10/12). Anies meminta, kepada seluruh personel yang bertugas untuk bersama-sama menjalankan tugas dengan sebaik mungkin dengan mengedepankan keselamatan bagi semua. (Foto: Dadang/beritajakarta.id)
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menyaksikan secara langsung laga Persija Jakarta melawan Mitra Kukar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (9/12) sore. Dalam pertandingan tersebut, Persija Jakarta sukses meraih kemenangan 2-1 atas Mitra Kukar sekaligus mengukuhkan tim berjuluk Macan Kemayoran itu menjadi juara Liga 1 tahun 2018. (Foto: Punto/beritajakarta.id)
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan didaulat menjadi pembicara dalam Kompasianival Tahun 2018 yang mengangkat tema \"Beyond Generation\", di Kemang Village, Jakarta Selatan, Sabtu (8/12). Dalam kesempatan tersebut Anies mengapresiasi Kompasiana yang telah menjadi ruang bagi masyarakat dalam menyampaikan pemikiran, ide, dan gagasan. (Foto: Reza/beritajakarta.id)