M emperingati Hari Ibu, sebanyak 600 peserta mengikuti senam bersama dan gerak jalan santai bertajuk Pekan Aksi Wanita. Peserta gerak jalan dilepas langsung Ketua Badan Koordinasi Organisasi Wanita (BKOW) Provinsi DKI Jakarta, Happy Farida Hidayat di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat, Minggu (20/12/2015).
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat, Sabtu (19/12/2015) hadir sekaligus menjadi pembicara dalam Musyawarah Wilayah Muhammadiyah dan Aisyiyah DKI Jakarta. Djarot memberikan pencerahan dan masukan kepada peserta Musyawarah Wilayah agar Muhammadiyah dan Aisyiyah dapat berperan serta dalam pembangunan yang sedang dilakukan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Kampus FKIP UHAMKA, Pasar Rebo, Jakarta Timur.
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama kembali menghadiri Rapat Paripurna,di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jalan Kebon Sirih, Gambir, Jakarta Pusat,Sabtu (19/12/2015). Rapat Paripurna beragendakan penyampaian jawaban Gubernur atas pemandangan umum fraksif-raksi terhadap nota keuangan dan RAPBD TA. 2016.(Foto: Yopie / Beritajakarta.com)
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama menghadiri Rapat Paripurna, di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jalan Kebon Sirih, Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (18/12/2015). Rapat Paripurna beragendakan penyampaian pemandangan umum fraksi-fraksi atas pidato Gubernur tentang Nota Keuangan serta Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) Tahun Anggaran 2016.(Foto : Reza/Beritajakarta.com)
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat menghadiri Rapat Kerja (Raker) dengan Komisi II DPR RI di Gedung Nusantara, DPR RI, Senayan Jakarta Pusat, Jumat (18/12/2015). Rapat Kerja membahas pengalihan (hibah) aset negara di Blok D-10 Kompleks Kemayoran kepada Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. (Foto : Reza/Beritajakarta.com)
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, di Balai Kota DKI Jakarta, Juamt (18/12/2015), melepas keberangkatkan 40 marbut atau penjaga masjid untuk melaksanakan ibadah umrah. Rencananya, para marbut ini akan bertolak ke Tanah Suci, 22-30 Desember mendatang.(Yopie/Beritajakarta.com)