You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian

Uji Coba Sistem Satu Arah Kawasan Stasiun Gondangdia

access_timeJumat, 09 April 2021 photo_cameraFotografer : Nugroho Sejati

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta menerapkan uji coba rekayasa lalu lintas sistem satu arah dalam penataan kawasan Stasiun Gondangdia, Jakarta Pusat, 8-21 April 2021. Rambu-rambu dan sejumlah petugas Suku Dinas Perhubungan Jakarta Pusat disiagakan untuk sosialisasi uji coba rekayasa lalu lintas. (Foto: Nugroho Sejati/beritajakarta.id)

Pemangkasan Pohon di Jalan Raya Mabes Hankam

access_timeJumat, 09 April 2021 photo_cameraFotografer : Nugroho Sejati

Sejumlah petugas Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Timur melakukan pemangkasan pohon di Jalan Raya Mabes Hankam, Cipayung, Jakarta Timur, Jumat (9/4). Pemangkasan dilakukan terhadap pohon tua yang terlalu rindang dan dianggap membahayakan pengguna jalan saat hujan lebat. Sebanyak tujuh personel dikerahkan untuk melakukan pemangkasan. (Foto: Nugroho Sejati/beritajakarta.id)

600 Tenaga Pendidik di Jaktim Telah Divaksin

access_timeKamis, 08 April 2021 photo_cameraFotografer : Mochamad Tresna Suheryanto

Sejumlah tenaga pendidik dan tenaga kependidikan di Jakarta Tmur mengikuti kegiatan vaksinasi COVID-19 di SMAN 22 Jakarta, Jl Kramat Asem RT 11/RW 5, Utan Kayu Selatan, Jakarta Timur, Kamis (8/4). Kegiatan ini disiapkan untuk rencana kegiatan belajar mengajar (KBM) secara langsung yang rencanan ya dimulai Juli mendatang. Sebanyak 600 peserta telah divaksin dari jumlah total keseluruhan 2.400 tenaga pendidik dan tenaga kependidikan di Jakarta Timur. (Foto: Mochamad Tresna Suheryanto/beritajakarta.id)

Sudin Bina Marga Jakbar Perbaiki Trotoar di Kebon Jeruk

access_timeKamis, 08 April 2021 photo_cameraFotografer : Reza Hapiz

Satuan Tugas (Satgas) Sudin Bina Marga Jakarta Barat melakukan perbaikan trotoar di Jalan Kebon Jeruk Raya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (8/4). Perbaikan jalan ini dilakukan demi kenyam anan pejalan kaki dan memperindah kota. (Foto: Reza Hapiz/beritajakarta.id)

Vaksinasi COVID-19 untuk Pendeta, Lansia, dan Pekerja Gereja

access_timeKamis, 08 April 2021 photo_cameraFotografer : Nugroho Sejati

Majelis Sinode menggelar vaksinasi COVID-19 untuk pendeta, orang lanjut usia (lansia), dan pekerja gereja di Gereja Protestan Indonesia bagian Barat (GPIB) Immanuel, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (8/4). Penyuntikan vaksin yang dilakukan oleh petugas Puskesmas Kelurahan Gambir dan RS PGI Cikini tersebut digelar sejak Senin (29/3) dan ditargetkan selesai pada Selasa (13/4) pada pukul 08.00-15.00 WIB. Total kuota vaksinasi di GPIB Immanuel sebanyak 5.014 vaksin. (Foto: Nugroho Sejati/beritajakarta.id)

Pengangkatan Sampah di Waduk Tiu Cipayung

access_timeKamis, 08 April 2021 photo_cameraFotografer : Nugroho Sejati

Sejumlah petugas Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta melakukan pengangkatan sampah di Waduk Tiu, Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (8/4). Sebanyak dua orang petugas membersihkan sampah secara manual menggunakan pelampung dan serokan. Pembersihan waduk yang merupakan kawasan ekowisata tersebut dilakukan secara rutin setiap hari. (Foto: Nugroho Sejati/beritajakarta.id)

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik