Digital Island Resmi Hadir di Kepulauan Seribu
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu dan Bank Indonesia (BI) Perwakilan Provinsi DKI Jakarta meresmikan Digital Island di area wisata Jembatan Cinta, Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan, Rabu (30/10/2019). Dalam kegiatan yang menjadi salah satu rangkaian HUT ke-18 Kabupaten Kepulauan Seribu tersebut, dihadiri secara langsung Kepala BI Perwakilan DKI Jakarta, Ponco Hamid, Bupati Kepulauan Seribu, Husein Murad dan pejabat lainnya. Menurut Ponco Hamid mengatakan, peresmian Digital Island untuk mendukung terwujudnya Kepulauan Seribu sebagai Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN), dan mendorong adanya kemudahan transaksi bagi wisatawan maupun warga sehingga bertransaksi dengan muda, aman dan efesien. \"Penyelenggaraan Digital Island dilatarbelakangi Kepulauan Seribu sebagai kawasan strategis daerah Pemprov DKI Jakarta, dan salah satu destinasi tujuan wisata nasional yang dicanangkan oleh Pemerintah Pusat,\" ujar Ponco. (Foto: Sudin Kominfotik Kepulauan Seribu)