78 Bus Transjabodetabek Diluncurkan
access_time Jumat, 21 Agustus 2015
photo_cameraFotografer : Reza Hapiz
Memfasilitasi para commuter agar tidak menggunakan kendaraan pribadi ke Jakarta, diluncurkan 78 armada bus Transjabodetabek, di Parkir Selatan Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (21/08/2015). Bus Transjabodetabek akan melayani empat koridor, yakni Koridor Depok-PGC-Grogol, Koridor Harapan Indah Bekasi-Pasar Baru, Koridor Poris Plawad-Kemayoran, serta Koridor Ciputat-Blok M.(Foto: Reza / Beritajakarta.com)