Saluran di Jalan Gading Ayu 1 Diperbaiki
access_time Kamis, 30 Januari 2025
photo_cameraFotografer : Mochamad Tresna Suheryanto
Tujuh petugas Satuan Pelaksana Sumber Daya Air (Satpel SDA) Kelapa Gading memperbaiki dinding saluran di Jalan Gading Ayu 1, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (30/1). Perbaikan turap yang memiliki panjang 65 meter, tinggi 80 sentimeter, dan lebar 40 sentimeter ini rusak karena terkikis akar tanaman.