Gulkarmat Jaktim Amankan Ular Sanca dari Plafon Rumah Warga
access_time Rabu, 08 Juni 2022 09:13 WIB
remove_red_eye 1235
person Reporter : Nurito
person Editor : Budhy Tristanto
Ular Sanca sepanjang 85 sentimeter dan diameter 1,5 sentimeter, berhasil diamankan petugas Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, dari rumah warga di Jl Lebak Empang I RT 02/5 Kelurahan Cijantung, Pasar Rebo, Selasa (7/6) malam.
U lar tersebut berada dalam plafon rumah
Kasi Pengendalian Kebakaran dan
Penyelamatan Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, saat dievakuasi ular tersebut berada dalam plafon rumah warga tersebut."Tidak ada kendala dalam penanganan. Ular berhasil cepat kita amankan," kata Gatot, Rabu (8/6)
Gulkarmat Jaktim Evakuasi Kucing dari Atap Rumah WargaMenurutnya, proses evakuasi ular Sanca ini melibatkan empat personel. Dengan dievakuasinya ular tersebut maka sedikitnya empat jiwa berhasil diselamatkan.