You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jakut Luncurkan Bulan Dana PMI Tahun 2022
....
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Pemkot Jakut Luncurkan Bulan Dana PMI Tahun 2022

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Utara melakukan peluncuran Bulan Dana Palang Merah Indonesia (PMI) tahun 2022.

Ini sebuah kepercayaan yang harus kita jawab dengan baik

Kegiatan ditandai dengan penyerahan simbolis media penggalangan dana kepada perwakilan kelurahan/kecamatan, Kantor Kementrian Agama Jakarta Utara dan PT Taman Impian Jaya Ancol di Ruang Bahari Kantor Wali Kota Jakarta Utara.

Sekretaris Kota (Sekko) Jakarta Utara, Abdul Khalit mengatakan, target bulan dana di Jakarta Utara sebesar Rp 5 milliar merupakan sebuah kepercayaan terhadap jajaran pengurus dan pemerintah kota. Karena itu, dirinya berharap seluruh jajaran pemerintahan mulai dari kelurahan hingga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) tingkat kota bisa menyukseskan kegiatan.

Makanan Siap Saji Disalurkan ke Warga Terdampak Kebakaran di Sukapura

“Tahun lalu dari target Rp 3 milliar, realisasinya sekitar Rp 2,6 milliar. Ini sebuah kepercayaan yang harus kita jawab dengan baik," katanya, Senin (11/7).

Dijelaskan Khalit, selama ini PMI Jakarta Utara telah berperan aktif tidak hanya mengelola darah. Berbagai program kemanusiaan, tanggap darurat bencana dan pembinaan juga telah dilakoninya.

Untuk itu agar bisa merealisasikan seluruh program tersebut, PMI membutuhkan dukungan dan partisipasi masyarakat. Tidak hanya unsur pemerintahan, diharapkan seluruh stakeholder bisa mengambil peran menyukseskan Bulan Dana PMI tahun 2022.

"Hasilnya bukan untuk keuntungan pengurus atau pribadi. Raihan bulan dana itu nantinya dikembalikan ke masyarakat dalam bentuk program," tegasnya.

Ketua PMI Kota Jakarta Utara, Rijal menambahkan, Bulan Dana PMI Tahun 2022 diluncurkan oleh tingkat Provinsi DKI Jakarta mulai 1 Juli dan berlangsung hingga 30 September 2022 mendatang. Tidak hanya menggunakan media konvensional seperti kupon, map list dan amplop donasi, penggalangan tahun ini menghadirkan inovasi digital, QRIS yang bekerja sama dengan Bank DKI.

“Kami optimistis bisa mencapai target bahkan lebih dari target dengan upaya-upaya kerja sama yang dibangun dengan semua pihak di Jakarta Utara,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3662 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1063 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye908 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye907 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye875 personNurito