You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
84 Bus Sekolah Bantu Mobilisasi Peserta Jakarta Menyapa Menuju dan dari JIS_2
....
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

84 Bus Sekolah Bantu Mobilisasi Peserta Jakarta Menyapa Menuju dan dari JIS

Unit Pengelola Angkutan Sekolah (UPAS) Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta mengoperasikan 84 bus sekolah untuk membantu mobilisasi peserta Jakarta Menyapa di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara hari ini.

Bus sekolah juga melayani shuttle JIS-Sunter Permai dan JIS Pantai Karnaval

Kegiatan ini akan dihadiri Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) dan Dasawisma se-DKI Jakarta.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala UPAS Dishub DKI Jakarta, Edi Sufa’at mengatakan, 84 bus sekolah yang dioperasikan untuk kegiatan ini berukuran sedang. Rinciannya, 50 bus sekolah untuk shuttle dan terminal, sedangkan 34 bus lainnya melayani penjemputan peserta di kelurahan dan kecamatan berdasarkan permohonan.

Edi menjelaskan, beberapa armada bus sekolah diperbantukan untuk mobilisasi peserta dari kecamatan di wilayah Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur. Selain itu, dari Kantor Wali Kota Jakarta Utara, Pelabuhan Marina Ancol, Jakarta Islamic Center dan Terminal Tanjung Priok.

“Bus sekolah juga melayani shuttle JIS-Sunter Permai dan JIS Pantai Karnaval,” ungkap Edi, Sabtu (16/7).

Ia mengimbau para peserta Jakarta Menyapa agar menggunakan angkutan umum khusus yang sudah disediakan Pemprov DKI Jakarta, baik bus sekolah maupun bus Transjakarta. Selain gratis, peserta dapat terhindar dari kemacetan serta mengurangi penumpukan kendaraan yang menuju ke lokasi acara.

“Disarankan bagi peserta untuk menggunakan angkutan gratis yang disediakan Pemprov DKI demi kenyamanan,” tandas Edi.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 14.485 Wisatawan Telah Kunjungi Kepulauan Seribu

    access_time03-04-2025 remove_red_eye782 personAnita Karyati
  2. Monas Siap Sambut Wisatawan Libur Lebaran

    access_time30-03-2025 remove_red_eye750 personDessy Suciati
  3. Hari Lebaran, 26.581 Pemudik Tinggalkan Jakarta dari Stasiun Pasar Senen

    access_time31-03-2025 remove_red_eye646 personDessy Suciati
  4. Warga dan Pimpinan OPD Hadiri Open House Bersama Gubernur Pramono

    access_time31-03-2025 remove_red_eye642 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. ASN Pemprov DKI dan Warga Padati Open House Lebaran Wagub Rano

    access_time01-04-2025 remove_red_eye635 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik