You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 200 Warga Jadi Target Vaksinasi Boaster di RPTRA Taman Jangkrik
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

200 Warga Jadi Target Vaksinasi Booster di RPTRA Taman Jangkrik

200 warga ditargetkan bisa mendapat vaksinasi dosis ketiga (booster) yang digelar di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Taman Jangkrik, Jalan Jangkrik, RT 09/05, Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Kegiatan ini dalam rangka jemput bola untuk meningkatkan capaian vaksinasi booster

Sekretaris Kelurahan Ciganjur, Admiral mengatakan, kegiatan vaksinasi ini dimulai dari pukul 13.00-16.30 dengan sasaran 150-200 warga sekitar RPTRA.

"Kegiatan ini dalam rangka jemput bola untuk meningkatkan capaian vaksinasi booster," ujarnya, Selasa (19/7).

Pemprov Terus Gencarkan Layanan Vaksinasi Booster

Admiral menuturkan, animo warga mendapat vaksinasi booster dalam layanan ini cukup tinggi. Hingga kini, tercatat sudah lebih dari 160 warga yang mendaftar vaksinasi.

"Harapan kami dengan adanya layanan ini akan semakin banyak warga yang divaksin," katanya.

Ricy Fadilah, warga RT 04/05, Ciganjur, Jagakarsa mengaku ikut vaksinasi agar memudahkannya beraktivitas, khususnya ke ruang-ruang publik.

"Kebijakan pemerintah vaksin booster itu jadi kewajiban. Makanya saya sekarang vaksin," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye8600 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2741 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1667 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1505 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1375 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik