You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 10 Mobil Pemadam Atasi Kebakaran di Kelurahan Gedong
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

10 Mobil Pemadam Atasi Kebakaran di Kelurahan Gedong

Sebanyak 10 armada pemadam dengan kekuatan 50 personel Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, berhasil mengatasi api yang membakar  tiga rumah kontrakan di Jl Dana Prasetya RT 10/08 Kelurahan Gedong, Pasar Rebo, Senin (1/8) sore.

Petugas butuh wakt 30 menit untuk memadamkan api

Kasi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, api diduga berasal dari rumah kosong yang tak dihuni selama kurang lebih empat tahun. Belum diketahui penyebab kebakaran itu, karena tiba-tiba api muncul dari rumah tersebut dan merembet ke rumah di sekitarnya.

"Di rumah kosong itu juga tidak ada aliran listriknya. Saat ini penyebab kebakaran masih dalam penyidikan petugas kepolisian," tutur Gatot.

Sudin Gulkarmat Jaktim Atasi Kebakaran di Kayu Putih

Menurutnya, tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa ini. Namun akibat kejadian ini, kerugian materi yang ditimbulkannya ditaksir mencapai Rp 100 juta.

"Petugas butuh waktu 30 menit untuk memadamkan api," jelas Gatot.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2331 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1281 personTiyo Surya Sakti
  3. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1029 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye983 personTiyo Surya Sakti
  5. PT KBN Perkuat Peran dalam Industri Logistik Terpadu

    access_time01-11-2024 remove_red_eye896 personAldi Geri Lumban Tobing