Puskesmas Semper Barat Gencarkan Kampanye BIAN
Puskesmas Semper Barat 2 menggelar kampanye Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) secara door to door di RW 06 Kelurahan Semper Barat, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara.
Hasilnya Alhamdulillah lebih dari 150 anak hari ini di imunisasi
Kegiatan ini juga melibatkan kader PKK, Dasawisma, Posyandu dan petugas RPTRA.
Dinkes Gelar Koordinasi Lintas Sektor Terkait Vaksinasi COVID-19 dan PD3IKepala Puskesmas Semper Barat 2, Lesti Harni mengatakan, kegiatan kampanye door to door di lingkungan warga sebagai upaya meningkatkan partisipasi warga dalam vaksinasi anak usia 9-59 bulan.
"Kegiatan dilakukan keliling kampung. Petugas kita bersama para kader membawa poster dan membagi leaflet kepada warga," ujarnya, Senin (22/8).
Dikatakan Lesti, kegiatan kampanye ini merupakan kali kedua digelar di permukiman warga. Pada pekan sebelumnya, kegiatan serupa digelar di RW 04 Kelurahan Semper Barat.
Selain melakukan kampanye, petugas juga melakukan pemberian imunisasi secara door to door bagi anak yang rumahnya jauh dari lokasi Posyandu. Sedangkan yang dekat dengan posyandu diarahkan untuk melakukan imunisasi ke Posyandu.
"Hasilnya Al
hamdulillah lebih dari 150 anak hari ini di imunisasi campak rubella dan paket imunisasi kejar," tandasnya.