You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pembangunan Tiga Jembatan di Jaksel Sudah 80 Persen
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Pembangunan Tiga Jembatan Penghubung di Jaksel Sudah 80 Persen

Suku Dinas Bina Marga Jakarta Selatan hingga kini terus berupaya menuntaskan pembangunan 17 jembatan penghubung antar kampung yang ditargetkan selesai tahun ini.

Masing-masing jembatan dibangun dengan panjang 3,5 hingga sembilan meter dan lebar 1,5 sampai dua meter

Saat ini, satu dari 17 jembatan tersebut telah selesai dibangun dan digunakan warga. Sementara pembangunan tiga jembatan penghubung lainnya sudah mencapai 80 persen.

Kepala Suku Dinas Bina Marga Jakarta Selatan, Heru Suwondo mengatakan, pembangunan 17 jembatan penghubung antar kampung dikerjakan pihak ketiga dengan anggaran setiap jembatan Rp 200 juta.

Pembangunan Jembatan Jl Pete Cilangkap Ditarget Kelar Akhir November

"Tahun ini kami memprogramkan membangun 17 jembatan penghubung antar kampung," ujarnya, Jumat (26/8).

Ia menyebutkan, sejauh ini, satu dari 17 jembatan penghubung antar kampung di lingkungan RT 13/07, Tebet Barat, Tebet telah selesai dibangun. Di lokasi berbeda, tiga jembatan penghubung masih dalam proses pembangunan dengan progres mencapai 80 persen.

Tiga jembatan penghubung yang tengah dibangun tersebar di Jalan Dr Soepomo, Gang Azrai, RT 07/01, Menteng Dalam, Tebet; Jalan NIS, Cilandak Timur, Pasar Minggu dan Jalan Pancoran Barat XI J-Husin, RW 03, Pancoran.

"Masing-masing jembatan dibangun dengan panjang 3,5 hingga sembilan meter dan lebar 1,5 sampai dua meter," terang Heru.

Heru menambahkan, proses pengerjaan jembatan tersebut telah dimulai sejak Juli 2022 lalu.

"Selanjutnya menyusul pembangunan jembatan berikutnya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4506 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1368 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1307 personDessy Suciati
  4. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1271 personFolmer
  5. Pejabat yang akan Dilantik Diingatkan Gunakan Transportasi Umum

    access_time07-05-2025 remove_red_eye799 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik