You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ini Lokasi Penggantian Kartu Pelayanan JakCard Transjakarta Gratis
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

13 Anak Panti Sosial Ukir Prestasi di Kejuaraan Pencak Silat Piala Wagub

Sebanyak 13 anak Panti Sosial Asuhan Anak Putra Utama (PSAA PU) Klender, Jakarta Timur, berhasil mengukir prestasi di ajang Kejuaraan Pencak Silat Piala Wagub di GOR Ciracas, pada 26 -28 Agustus kemarin.

Merebut delapan medali emas dan lima medali perak

Kepala Panti Sosial Asuhan Anak Putra Utama 1, Aji Antoko  mengungkapkan, 13 atlet silatnya ini seluruhnya merupakan perempuan yang duduk di bangku SMP, SMK dan PKBM. Dari 13 atlet tersebut, 10 di antaranya merupakan anak telantar yang dipelihara oleh negara sejak lahir. Kemudian tiga lainnya dari keluarga tidak mampu yang dipelihara di panti.

"Target awalnya kita hanya ingin merebut empat medali emas. Namun alhamdulillah, ternyata hasilnya lebih dari itu. Anak panti itu dapat merebut delapan medali emas dan lima medali perak. Ini suatu kebanggaan buat keluarga besar panti," papar Aji, Senin (29/8).

Wagub Buka Kejuaraan Pencak Silat Antar Pelajar Tahun 2022

Dia berharap, raihan medali ini bisa menjaga semangat dan motivasi bagian mereka untuk terus berkarya dan mengukir prestasi di masa datang.

"Diharapkan mereka akan mengukir prestasi yang lebih gemilang di masa datang," tuturnya.

Selama tinggal di panti, ungkap Aji, mereka rajin berlatih Pencak Silat bergabung dengan Perguruan Silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT).

Untuk informasi, Kejuaraan Pencak Silat Piala Wagub DKI ini diikuti 2.300 atlet dari 200 kontingen. Mereka merupakan para pelajar tingkat SD, SMP hingga SMA.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wakil Ketua Komisi A Sambut Positif Program Pemutihan Ijazah

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1879 personFakhrizal Fakhri
  2. DPRD-Koopsud 1 Bahas Mitigasi Bencana Hidrometeorologi

    access_time28-04-2025 remove_red_eye1755 personFakhrizal Fakhri
  3. Ingub No 6/2025 Efektif Bentuk Kebiasaan Baru Gunakan Transportasi Umum

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1686 personFakhrizal Fakhri
  4. DPRD DKI Ingatkan Warga Waspada Informasi Palsu Rekrutmen PPSU

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1588 personFakhrizal Fakhri
  5. DPRD DKI Adakan Fit and Proper Test Calon Wali Kota dan Pejabat Tinggi

    access_time02-05-2025 remove_red_eye1453 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik