You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jumat Beli Lokal Jakbar Bukukan Transaksi Rp 49,5 Juta Lebih
....
photo doc - Beritajakarta.id

Jumat Beli Lokal Jakbar Bukukan Transaksi Rp 49,5 Juta Lebih

Program Jumat Beli Lokal (JBL) Jakarta Barat yang digelar Suku Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Sudin PPKUKM) Jakarta Barat secara daring, 30 Agustus hingga 5 September 2022, berhasil membukukan nilai transaksi sebesar Rp 49,5 juta.

Ini pencapaian yang membanggakan

Kepala Sudin PPKUKM Jakarta Barat, Iqbal Idham Ramid mengatakan, pendapatan sebesar Rp 49,5 juta lebih itu berasal dari transaksi on store sebesar Rp 24, 5 juta lebih dan aplikasi Tokopedia sebesar Rp 25,09 juta.

"Ini pencapaian yang membanggakan," kata Iqbal, Selasa (6/9).

Sepekan, Jumat Beli Lokal di Jaksel Hasilkan Omzet Rp 194.428.000

Menurut Iqbal, pelaksanaan JBL yag diikuti 80 pelaku UKM binaan ini menawarkan berbagai produk, mulai dari makanan, minuman, fesyen, hingga kerajinan tangan.

"Seluruh produk yang ditawarkan telah dikurasi, sehingga kualitasnya sudah terjamin,'' ujarnya.

Guna mendukung misi UMKM Go Digital, ungkap Iqbal, dalam perhelata JBL kali ini pihaknya menggandeng wirausahawan muda yang tergabung dalam Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Jakarta Barat.

"Semoga dengan upaya ini, produk binaan kami semakin dikenal masyarakat luas," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1456 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1444 personAnita Karyati
  3. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1178 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1144 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1097 personFolmer