You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Gulkarmat Jakut Atasi Kebakaran Ruko di Jl Danau Sunter Selatan
....
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Kebakaran Ruko di Jl Danau Sunter Selatan Berhasil Dipadamkan

Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gilkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu berhasil memadamkan kebakaran sebuah ruko di Jalan Danau Sunter Selatan, Kelurahan Sunter Jaya, Kecamatan Tanjung Priok, Rabu (7/9).

Tidak ada korban jiwa maupun luka berat

Perwira Piket Sudin Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Subadi mengatakan, pihaknya mendapat informasi peristiwa kebakaran ruko empat lantai itu pada pukul 09.50 WIB. Untuk melakukan penanganan pihaknya mengerahkan sebanyak enam unit mobil pemadam.

"Unit awal meluncur dari pos Podomoro. Total kami kerahkan 25 personel,” ujar Subadi.

Pasukan Penjinak Api Padamkan Kebakaran di Bidara Cina

Dikatakan Subadi, saat petugas tiba, kondisi api sudah membakar bagian lantai empat gedung. Setelah dilakukan penanganan selama 15 menit, api akhirnya bisa dikuasai dan dilokalisir sehingga tidak merambat ke bagian lain ruko.

Sementara itu, berdasarkan keterangan penghuni, kejadian kebakaran diketahui saat dirinya mendengar ada suara aneh dari lantai atas ruko. Saat dilakukan pengecekan, penghuni melihat ada benda yang terbakar.

Ditambahkan Subadi, berdasarkan keterangan itu, pihaknya menduga kebakaran dipicu oleh korsleting listrik. Diperkirakan, luas area yang terbakar di lantai 4 bangunan sekitar 30 meter persegi.

"Tidak ada korban jiwa maupun luka berat. Kerugian material sekitar Rp 60 juta," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1469 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1330 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1075 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1016 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye988 personDessy Suciati