You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Waduk Rawa Badak Dilengkapi Pedestrian
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Pembangunan Pedestrian di Waduk Rawa Badak Rampung

Suku Dinas (Sudin) Bina Marga Jakarta Utara telah merampungkan pengerjaan pembangunan pedestrian di kawasan Waduk Rawa Badak, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja. Pembangunan pedestrian meliputi kawasan waduk sisi selatan dan barat.

Pekan ini sudah rampung semua dan sudah dimanfaatkan

Kepala Sudin Bina Marga Jakarta Utara, Ilham Raya mengatakan, pembangunan pedestrian di kawasan Waduk Rawa Badak sudah dilakukan sejak tahun 2022 dan secara umum rampung sesuai target pada Agustus 2022.

"Pekan ini sudah rampung semua dan sudah dimanfaatkan. Finishing-nya memasang bangku dan lampu hias," ujar Ilham, Jumat (16/9).

Wakil Wali Kota Jakut Tinjau Revitalisasi Waduk Belibis

Dikatakan Ilham, panjang keseluruhan pedestrian yang dibangun mencapai 800 meter. Lebar setiap titik bervariasi antara 2-4 meter disesuaikan dengan kontur geografis lokasi.

Pengerjaan pembangunan menggunakan material beton dan stamp concrete. Pedestrian dilengkapi ubin pemandu disabilitas, bangku, bolard, lampu dan taman.

Sebelum dilakukan pembangunan, area pedestrian yang merupakan bantaran waduk kerap dimanfaatkan parkir liar dan PKL.

"Pembangunan pedestrian sebagai lanjutan penataan dan mempercantik kawasan Waduk Rawa Badak," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2319 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1279 personTiyo Surya Sakti
  3. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1027 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye980 personTiyo Surya Sakti
  5. PT KBN Perkuat Peran dalam Industri Logistik Terpadu

    access_time01-11-2024 remove_red_eye894 personAldi Geri Lumban Tobing