You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Perdana, DKI Luncurkan Podcast Suara Mahasiswa Untuk Kota
....
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Perdana, DKI Luncurkan Podcast Suara Mahasiswa Untuk Kota

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta kembali menginisiasi program kolaborasi untuk kemajuan kota. Kali ini, melalui Podcast Suara Mahasiswa Untuk Kota.

Ide, gagasan, argumentasi, itu menjadi instrumen untuk mewujudkan sebuah masa depan yang baru yang lebih baik

Seri pertama kegiatan Poscast Suara Mahasiswa Untuk Kota dilakukan secara kolaboratif antara Dinas Pendidikan (Disdik), Jakarta Public Policy Center Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) dan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP) DKI Jakarta.

Pada episode perdana, Podcast Suara Mahasiswa Untuk Kota ini mengangkat topik Ruang Ketiga dengan mengundang Audina Pramesti, Mahasiswa Ilmu Administrasi Fiskal Universitas Indonesia; Jannatul Ma’wah, Mahasiswa Pendidikan Nonformal Universitas Sultan Ageng Tirtayasa; Asyifa Rahman Hakim Mahasiswa Ilmu Fisika Universitas Indonesia.

Podcast SAGA Dinas PPAPP Diminati

Adapun narasumber yakni Pelaksana Teknis pada Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) DKI Jakarta, Muslih Muharrik.

Dalam sambutannya, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menilai, Podcast Suara Mahasiswa Untuk Kota merupakan podcast pertama di Indonesia. Di mana pemerintah menyediakan platform ruang diskusi dengan mahasiswa tentang perkembangan sebuah kota.

Anies mengatakan, dalam sejarahnya, mahasiswa muncul sebagai ujung tombak perjuangan. Anak muda membawa kebaruan dan perspektif yang berbeda.

“Ide, gagasan, argumentasi, itu menjadi instrumen untuk mewujudkan sebuah masa depan yang baru yang lebih baik. Berangkat dari hal itu lah Pemprov DKI Jakarta menginisiasi sebuah Podcast Suara Mahasiswa Untuk Kota,” ujarnya, Kamis (29/9).

Ia menjelaskan, kegiatan ini dihadirkan untuk membuka ruang interaksi, ruang diskusi, menghadirkan solusi, termasuk mendengar gagasan, terobosan, bahkan mimpi-mimpi yang dimiliki.

Ide dan gagasan yang disampaikan nantinya diharapkan bisa menjadi bahan untuk digunakan memajukan Jakarta, kini dan esok.

“Ini dilakukan dalam mewujudkan Jakarta yang selama ini kita sebut sebagai Kota Global, Kota Kolaborasi, dan harapannya ini tempat di mana kota ini memfasilitasi gagasan anak muda menjadi bahan untuk arah kebijakan di kota kita,” kata Anies.

Subkoordinator Urusan Penyuluhan Dinas PMPTSP DKI Jakarta, Rinaldi mengutarakan, sesuai dengan topik yang diusung, anak muda Jakarta dapat berpartisipasi di media sosial dengan turut menyampaikan aspirasi disertai tagar #RuangKetigaJakarta.

Adapun diskusi pada episode perdana podcast ini mengulas tentang latar belakang gagasan, makna dan konsep, serta fasilitas atau sarana prasarana ruang ketiga.

Rinaldi menambahkan, hari ini menjadi bagian dari hadirnya sejarah baru di mana pemerintah menyediakan platform ruang diskusi dengan para mahasiswa tentang perkembangan sebuah kota.

“Pada podcast ini kita akan berdiskusi tentang sesuatu yang menghasilkan ide dan gagasan dan aspirasi untuk perkembangan sebuah kota,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye7032 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye1733 personNurito
  3. Pramono-Rano Doakan Santri Gontor Berhasil dalam Menuntut Ilmu

    access_time08-04-2025 remove_red_eye1033 personDessy Suciati
  4. Wagub Rano Sapa Pengunjung Acara Lebaran di Jakarta

    access_time05-04-2025 remove_red_eye918 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Arus Balik di Terminal Kampung Rambutan Meningkat

    access_time04-04-2025 remove_red_eye787 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik