You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Wali Kota Jaktim Tinjau Pembuatan Sumur Resapan di Tamini Square
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

Anwar Tinjau Pembuatan Sumur Resapan di Tamini Square

Wali Kota Jakarta Timur, Muhammad Anwar dan jajarannya meninjau pembuatan sumur resapan di area parkir Tamini Square, Jalan Pintu I TMII, Pinang Ranti, Makasar, Selasa (11/10). Anwar datang sambil gowes sepeda dengan tim gowes 551 Jakarta Timur.

Idealnya di lokasi ini ada lima sumur resapan.

Anwar mengatakan, di lokasi ini ada dua sumur resapan dengan kedalaman sekitar 20 meter yang sedang dibangun lima anggota PPSU Kelurahan Pinang Ranti. Menurut Anwar, pembuatan sumur resapan ini untuk mengurangi genangan di Jalan Raya Pintu I TMII.

"Idealnya di lokasi ini ada lima sumur resapan. Saya sudah meminta pengelola untuk menambah tiga lubang sumur resapan lagi di lokasi sekitar," ucap Anwar.

Pembangunan 2.000 Sumur Resapan di Jaktim Terus Dikebut

Dikatakan Anwar, untuk tahun ini pihaknya berkomitmen untuk membangun 2.000 sumur resapan di seluruh lokasi di Jakarta Timur.  

Sementara, Camat Makasar Kamal Alatas mengungkapkan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan aparatur kelurahan, pengurus RT dan RW hingga ke pengelola perkantoran swasta maupun pemerintahan untuk membangun 200 sumur resapan di wilayahnya.

Menurutnya, dari target 200 sumur resapan yang ditetapkan Wali Kota Jakarta Timur, saat ini sudah terbangun 104 titik. Sisanya masih dalam proses pengerjaan.

"Targetnya pada Desember mendatang seluruh sumur resapan sudah terbangun," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye1079 personFolmer
  2. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1052 personFolmer
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye1032 personNurito
  4. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye929 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Jakarta Hari Ini Berawan Hingga Diguyur Hujan

    access_time23-11-2024 remove_red_eye917 personTiyo Surya Sakti