You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
40 Peserta Ikuti Pelatihan Pencegahan Kebakaran di RW 02 Cilangkap
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

Warga RW 02 Cilangkap Dilatih Pencegahan Kebakaran

Sebanyak 40 warga mengikuti kegiatan pelatihan dan simulasi pencegahan penanggulangan kebakaran di Jl Waru RT 04/02 Cilangkap, Cipayung, Selasa (1/11). Kegiatan digagas Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Kota Jakarta Timur.

Pelatihan seperti ini memang dibutuhkan warga.

Kasi Pencegahan Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Edi Parwoko mengatakan, kegiatan ini menindaklanjuti usulan warga yang diajukan melalui Musrenbang dan surat langsung ke pihaknya. Kegiatan dilakukan di sebuah lahan kosong milik warga yang berada di belakang Pos Kamling RT 04/02 Cilangkap.

Dalam pelatihan ini, lanjut Edi, pihaknya mengedukasi warga ara penggunaan kabel listrik yang aman dan penggunaan instalasi listrik aman. Termasuk juga cara penggunaan kompor gas maupun kompor listrik, agar tidak terjadi kasus kebakaran. 

40 Warga Susukan Dilatih Pencegahan Kebakaran

Selain itu, kata Edi, warga juga diajarkan cara memadamkan api menggunakan handuk dan karung basah serta lat pemadam api ringan (APAR).

"Diharapkan warga dapat memahami tentang teknik pencegahan penanggulangan kebakaran, saat api kecil," katanya.

Sekretaris RW 02 Cilangkap, Misran Arief, mengucapkan terima kasih dan apresiasi pada jajaran Sudin Gulkarmat Jakarta Timur. Karena dengan adanya pelatihan ini, warga jadi mengetahui cara pencegahan dan penanggulangan kebakaran yang sebenarnya.

"Pelatihan seperti ini memang dibutuhkan warga. Apalagi di sini juga termasuk pemukiman padat penduduk," tukas Arief.

Disebutkan, peserta pelatihan berasal dari pengurus RT/RW, LMK, FKDM, kader PKK, Jumantik, Dasawisma hingga tokoh masyarakat setempat.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye15571 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3268 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2381 personNurito
  4. Pramono Ingin Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Internasional

    access_time19-04-2025 remove_red_eye1745 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1444 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik