You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jaksel Gelar Upacara Peringati Hari Pahlawan
....
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Hari Pahlawan, Yani Ingatkan Pentingnya Gotong Royong

Wali Kota Jakarta Barat, Yani Wahyu Purwoko, saat  memimpin upacara peringatan Hari Pahlawan, Kamis (10/11),  mengingatkan tentang pentingnya gotong royong dalam mengisi kemerdekaan dan mengahadapi tantangan masa depan.

Jadikanlah semangat dan nilai–nilai kepahlawanan sebagai inspirasi

Menurut Yani, gotong royong dan saling membantu merupakan salah satu bentuk perjuangan yang diwariskan para pahlawan saat merebut kemerdekaan.  Sikap ini harus dipertahankan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara saat ini.

"Kalau dulu pahlawan berjuang melawan penjajah. Saat ini kita  harus bergotong royong  menghadapi tantangan yang ada di masa depan, jangan sampai terpecah belah," tegas Yani.

Upacara Hari Pahlawan ke-75, Momentum Gotong Royong dan Berjuang Lawan COVID-19

Dalam memperingati Hari Pahlawan yang mengusung tema "Pahlawanku, Teladanku", Yani berharap warga Jakarta Barat dapat meneruskan perjuangan pahlawan dengan tetap kompak, damai, seta saling menghargai satu sama lain.

"Jadikanlah semangat dan nilai–nilai kepahlawanan sebagai inspirasi dalam setiap langkah dengan wujud nyata. Jangan hanya slogan," pungkasnya. 

Untuk informasi,  upacara peringatan Hari Pahlawan ke-77 di halaman Kantor Wali Kota Jakarta Barat ini diikuti sekitar 525 ASN, veteran, kader PKK, PJLP dan Tenaga Ahli, serta jajaran Forkopimko.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1339 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1263 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1217 personTiyo Surya Sakti
  4. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1104 personNurito
  5. Jakarta Raih Dua Medali Emas dari Cabor Drumband di PON XXI

    access_time16-09-2024 remove_red_eye841 personFolmer