You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin PPAPP Berikan Bantuan APE ke PAUD Melati Berseri
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

PAUD Melati Berseri Dapat Bantuan Alat Peraga Edukasi

Suku Dinas Pemberdayaan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (Sudin PPAPP) Jakarta Timur, Rabu (23/11), menyerahkan bantuan sejumlah alat peraga edukasi (APE) ke PAUD Melati Berseri di Jalan Basuki RW 02 Cilangkap, Cipayung.

Kami harap, anak-anak dapat tumbuh kembang secara optimal dan maksimal.

Bantuan secara simbolis diserahkan Kasatpel PPAPP Kecamatan Cipayung Tin Gantini, kepada Kepala Seksi Kesra Kelurahan Cilangkap, Safarini, disaksikan Ketua PKK Kelurahan Cilangkap Eti Nurhayati Panjaitan, Ketua PKK RW 02 Cilangkap Wiharti dan Ketua Kepala PAUD Melati Berseri, Dwi Suparmi.

Kasatpel PPAPP Kecamatan Cipayung Tin Gantini mengatakan, bantuan yang diberikan kepada PAUD Melati Berseri ini di antaranya kalender pengasuhan 1000 HPK, KKA, buku kain stimulasi, media lembar balik penyuluhan game BKB emas, alat permainan ular tangga BKB emas dan poster pintar 1000 APK.

Guru PAUD-Kader PKK Jakut Dibekali Kurikulum Merdeka Belajar

"Kami harap, anak-anak dapat tumbuh kembang secara optimal dan maksimal," ujar Tin.

Kepala PAUD Melati Berseri, Dwi Suparmi, mengucapkan terima kasih dan apresiasi pada jajaran Sudin PPAPP Jakarta Timur. Menurutnya, bantuan ini sangat membantu program pendidikan bagi anak usia dini maupun orang tua murid.

"Alat peraga edukasi ini sangat bermanfaat karena isinya untuk edukasi bagi anak-anak usia dini. Seperti ada buku kain stimulasi yang merupakan buku berbahan dasar kain digunakan bagi anak usia 3 sampai 24 bulan," kata Dwi.

Menurutnya,  kain ini bebas racun ramah lingkungan dan mudah dicuci. Kain ini dijahit aman tanpa ujung tajam ringan dan mudah dibawa. Kemudian ukuran buku kain stimulasi ini adalah 25 x25 sentimeter dengan tebal 16 halaman.

Disebutkan, dalam kain peraga edukasi ini terdapat 10 konten kegiatan yaitu Halo Ayah Ibu, Pergi ke Kebun Binatang, Mari Pakai Baju, Mari Pakai Sepatu, Rumahku, Isi Piringku, Pengenalan Buah, Waktunya Bersih Diri, Pengenalan Angka dan Memberi Makan Binatang.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1710 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik