You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DKI Targetkan Juara Umum di Kejurnas Sepatu Roda #2
....
photo Nugroho Sejati - Beritajakarta.id

DKI Targetkan Juara Umum di Kejurnas Sepatu Roda Piala Ibu Negara

Provinsi DKI Jakarta menargetkan raihan gelar Juara Umum dalam Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Sepatu Roda yang memperebutkan Piala Ibu Negara.

Raihan minimal 18 medali emas

Kejurnas ini berlangsung di Jakarta International Roller Track Arena (JIRTA), Sunter, Jakarta Utara mulai 10-17 Desember 2022. 

Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Olahraga Sepatu Roda Seluruh Indonesia (Porserosi) DKI Jakarta, Muhammad Sal mengatakan, DKI Jakarta mengirimkan sebanyak 65 atlet terdiri dari, Kelompok A Usia 5-8 tahun, Kelompok B 8-10, Kelompok C 10-12 tahun, Kelompok D 12-14 tahun serta Kelompok Senior dan Junior. 

Tim Sepatu Roda DKI Dulang 13 Emas di PON XX Papua

"Ada dua kategori pertandingan yang diikuti oleh DKI Jakarta yaitu Speed sebanyak 55 atlet dan Freestyle berjumlah 10 atlet," ujar Ical, sapaan akrabnya, Sabtu, (10/12). 

Ical menjelaskan, untuk merengkuh gelar Juara Umum, PB Perserosi DKI Jakarta menargetkan raihan minimal 18 medali emas.

"Kita optimistis menjadi yang terbaik. Perhatian terhadap atlet selalu diberikan mulai dari pembinaan, memberikan fasilitas hingga mewadahi para atlet ke pertandingan-pertandingan, contohnya Kejurnas ini," tandasnya.

Pelatih Cabang Olahraga (cabor) Sepatu Roda PB Perserosi DKI Jakarta, Karta Wibawa menuturkan, ada dua provinsi yang menjadi pesaing terberat DKI Jakarta yaitu Jawa Barat dan Jawa Timur.

"Targetnya tentu yang terbaik. Upaya kita selama ini setiap seminggu enam kali kami latihan mulai latihan fisik hingga skill. Latihan dalam sehari minimal empat jam. Jadi dengan latihan ekstra ini kami sangat optimistis bisa menjadi Juara Umum di lomba berskala nasional ini," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1238 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1187 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1041 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye940 personTiyo Surya Sakti
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye940 personDessy Suciati