You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jelang Nataru, Pemudik di Terminal Kampung Rambutan Mulai Meningkat
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

Jelang Nataru, Pemudik di Terminal Kampung Rambutan Mulai Meningkat

Memasuki musim libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), volume pemudik di Terminal Bus Kampung Rambutan, Jakarta Timur mulai mengalami peningkatan. Diprediksi puncak arus mudik Nataru terjadi pada Jumat (23/12) mendatang.

Dari Sabtu kemarin ada tren kenaikan penumpang

Pantauan beritajakarta.id di lapangan, sejumlah pemudik yang hendak libur Nataru mulai berdatangan di terminal ini. Ada yang menggunakan bus tujuan daerah Sumatera, Jawa Barat dan Jawa Tengah.

Kepala Terminal Bus Kampung Rambutan, Yulza Ramadoni mengatakan, volume kenaikan penumpang sudah mulai terjadi sejak Sabtu (17/12) akhir pekan lalu. Sebab libur sekolah sudah dimulai Senin (19/12) kemarin. Diprediksi puncaknya akan terjadi Jumat (23/12) mendatang.

Tujuh Terminal di Jakarta Siap Layani Masyarakat saat Libur Nataru

"Dari Sabtu kemarin ada tren kenaikan penumpang. Jika sehari biasa 400-an penumpang sekarang sudah mencapai 700-800 penumpang atau naik sekitar 90 persen. Namun harga tiket masih normal," ujarnya, Selasa (20/12).

Ia menuturkan, sejauh ini penumpang paling banyak tujuan Sumatera. Pihaknya juga menyiapkan bus dengan jumlah yang cukup banyak.

"Pemudik tidak perlu khawatir akan kekurangan bus AKAP untuk mengangkut ke kampung halamannya," katanya.

Rini (35), salah satu pemudik tujuan Palembang mengaku sengaja mudik lebih awal karena ingin lebih lama menikmati libur Nataru. Selain juga untuk menghindari kemacetan lalu lintas di perjalanan menuju kampung halamannya.

"Harga tiket tadi Rp 350 ribu untuk tujuan Palembang tidak ada masalah. Kita ingin mudik lebih awal agar tidak terkena macet dan bisa lama di kampung halaman," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1139 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1097 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. KUA-PPAS APBD Tahun Anggaran 2025 Disepakati Sebesar Rp 91,1 Triliun

    access_time28-10-2024 remove_red_eye988 personDessy Suciati
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye962 personDessy Suciati
  5. Posko Bersama Pilkada Jakarta di Kepulauan Seribu Resmi Beroperasi

    access_time27-10-2024 remove_red_eye891 personBudhi Firmansyah Surapati