You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudinkes Jakbar Pantau Proses Pengobatan Tuberkulosis
.
photo doc - Beritajakarta.id

Sudinkes Jakbar Pantau Proses Pengobatan Tuberkulosis

Sebanyak 280 dari 4.735 warga yang telah menjalani pemeriksaan kesehatan paru selama Januari 2023, saat ini telah menjalani pengobatan tuberkulosis (TBC).

Kami melakukan pemantauan

Kepala Suku Dinas Kesehatan (Sudinkes) Jakarta Barat, Erizon Safari mengatakan, pihaknya terus memantau proses pengobatan sebanyak 280 warga yang mengidap TBC dari hasil layanan pemeriksaan kesehatan paru keliling di delapan kecamatan selama Januari 2023.

"Kami melakukan pemantauan selama bulan ke depan dari proses minum obat secara rutin hingga treatment lainnya yang dijalani oleh 280 pasien TBC," ujar, Erizon Safari, Senin (6/2).

Ratusan Warga Gropet Datangi Layanan Pemeriksaan Kesehatan Paru

Ia mengungkapkan, pemantauan 280 pasien TBC dilakukan oleh ratusan kader puskesmas kecamatan dan kelurahan se-Jakarta Barat.

"Bila ditemukan pasien kedapatan tidak datang mengambil obat secara teratur, kader puskesmas akan mendatangi atau menghubungi pihak keluarga," ungkapnya.

Ia memaparkan, ratusan warga terdeteksi mengidap TBC setelah menjalani pemeriksaan kesehatan paru yang digelar di delapan kecamatan se-Jakarta Barat yang digelar selama Januari 2023.

"Hasil pemeriksaan menyatakan 280 warga diketahui mengidap penyakit paru lantaran sebelumnya memiliki riwayat bertemu dengan pasien TBC," paparnya.

Ditambahkan Erizon, layanan pemeriksaan paru keliling di delapan kecamatan se-Jakarta Barat mampu mendeteksi kasus TBC baru.

"Sehingga kami bergerak  cepat melakukan upaya pencegahan penyakit TBC sejak dini di masyarakat dan pengobatan bagi pasien untuk sembuh," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4131 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2799 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1790 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1582 personFakhrizal Fakhri
  5. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1455 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik