You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Ular Sanca di Permukiman Warga Pulau Pari Dievakuasi
.
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

Ular Sanca di Permukiman Warga Pulau Pari Dievakuasi

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu mengevakuasi ular sanca sepanjang 3,5 meter dari rumah warga di Jalan Lancang Permai, Gang Melati, RT 03/03, Pulau Pari, Kepulauan Seribu Selatan.

Kami mendapat laporan dari warga

Perwira Piket Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Abdul Wahid menuturkan, pihaknya menerima informasi keberadaan ular sanca tersebut dari pemilik rumah pada pukul 08.00 pagi ini.

"Kami mendapat laporan dari warga. Empat personel kami langsung menuju lokasi untuk mengevakuasi ular itu," katanya, Senin (20/2).

Ular Sanca Tiga Meter Dievakuasi dari Area Bekas Kolam Renang

Abdul menjelaskan, posisi ular sanca tersebut berada di halaman belakang rumah warga, tepatnya di bawah kandang ayam. Reptil buas ini ditemukan pemilik rumah saat sedang membersihkan halaman.

"Dalam waktu kurang dari lima menit, ular berhasil dievakuasi kemudian kami bawa ke posko," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye1093 personFolmer
  2. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1064 personFolmer
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye1044 personNurito
  4. Jakarta Hari Ini Berawan Hingga Diguyur Hujan

    access_time23-11-2024 remove_red_eye950 personTiyo Surya Sakti
  5. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye943 personAldi Geri Lumban Tobing