You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Warga Kepulauan Seribu Senang Dapat Sembako dari Pj Gubernur
.
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

Warga Kepulauan Seribu Senang Dapat Sembako dari Pj Gubernur

Warga Kepulauan Seribu Utara terlihat sangat senang saat menerima bantuan sembako dari Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono yang telah didistribusikan Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi.

Alhamdulillah, saya sangat bersyukur dan bahagia sekali.

Terhitung, ada 450 paket sembako yang diberikan bagi warga Kelurahan Pulau Untung Jawa dan Pulau Pari, Kepulauan Seribu Utara, Kepulauan Seribu.

Echa (60), warga Pulau Lancang mengaku senang dan bangga mendapatkan bantuan sembako ini. Bantuan langsung dari Pj Gubernur tersebut dinilai sangat bermanfaat baginya.

Pemkab Kepulauan Seribu Distribusikan Ribuan Paket Sembako

"Alhamdulillah, saya sangat bersyukur dan bahagia sekali. Tidak menyangka, Pak Pj Gubernur yang baru menjabat ini langsung memberikan perhatiannya kepada kami warga pulau," katanya, Kamis (23/2).

Echa berharap, bantuan ini bisa berkelanjutan dan rutin diberikan bagi warga di Kepulauan Seribu. Paket sembako yang disalurkan juga dianggap sangat lengkap karena berisi beras, minyak goreng, mie instan, tepung dan gula.

"Paket bantuan ini meringankan kebutuhan pangan keluarga saya dalam waktu seminggu ke depan, bahkan sebulan," akunya.

Hal senada disampaikan Masuro (64), warga lainya. Ia mengucapkan terima kasih bisa mendapatkan sembako secara cuma-cuma di tengah kebutuhan pokok yang meningkat menjelang Ramadan.

"Senang dapat sembako dan bisa bantu kebutuhan rumah. Mudah-mudahan bantuan ini tidak berhenti sampai di sini. Karena kita warga pulau sangat membutuhkan sekali," ucapnya.

Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi menjelaskan, dalam kegiatan ini, pihaknya mendistribusikan 200 paket sembako ke Pulau Untung Jawa dan 250 paket ke Pulau Pari. Adapun sasaran warga yang diberikan paket sembako terdiri dari lansia, miskin ekstrem dan balita stunting.

"2.000 paket sembako dari Pj Gubernur ini saya bagikan merata untuk warga Kepulauan Seribu. Mudah-mudahan bisa membantu kebutuhan keluarga warga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1838 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1712 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik