You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Pj Gubernur Heru Dorong Akselerasi Ekonomi Jakarta dalam Pembukaan Musrenbang
.
photo Nugroho Sejati - Beritajakarta.id

Pj Gubernur Heru Dorong Akselerasi Ekonomi Jakarta dalam Pembukaan Musrenbang Tingkat Kota/Kabupaten

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono membuka Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kota Administrasi Jakarta Pusat dan Kota Administrasi Jakarta Selatan di Kantor Wali Kota masing-masing pada Kamis (16/3). Musrenbang ditujukan untuk membahas rencana program/kegiatan pembangunan tingkat wilayah yang bersumber dari aspirasi masyarakat, serta prioritas pembangunan daerah.

Saling bersinergi untuk membaca situasi ke depan

Dalam sambutannya, Pj Gubernur Heru menyampaikan, berbagai arahan untuk kemajuan kota. “Arahan yang saya sampaikan terkait penanggulangan dalam mengentaskan kemacetan, banjir, kemiskinan, hingga stunting. Selain itu juga untuk memperkuat dan mempercantik infrastruktur sebagai bagian untuk mendukung event Keketuaan ASEAN,” jelas Pj Gubernur Heru, seperti dikutip dari siaran pers PPID Provinsi DKI Jakarta.

Kegiatan Musrenbang diselenggarakan secara berkeliling di seluruh wilayah kota/kabupaten administrasi Jakarta sebagai landasan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Tahun 2024. Dalam arahannya, Pj. Gubernur Heru juga mengajak jajarannya untuk saling berkoordinasi dan bersinergi, khususnya untuk mengantisipasi kondisi ekonomi. Tahun 2024 diprediksi menjadi tahun pemulihan pascapandemi Covid-19. Sedangkan resesi global diperkirakan akan mengancam pada 2023. Akselerasi perekonomian tentu diperlukan, sehingga kondisi perekonomian dapat pulih seperti sebelum pandemi.

1.059 Usulan Dibahas di Musrenbang Jakpus

"Karena pembahasan Musrenbang tahun ini adalah untuk kebijakan di tahun 2024, maka kita semua harus waspada akan potensi kondisi perekonomian. Oleh karena itu diperlukan jaringan pengamanan sosial, di mana Dinas PPKUKM, Dinas Dukcapil, serta Bappeda saling bersinergi untuk membaca situasi ke depan," jelas Pj Gubernur Heru.

Sejalan dengan itu, Rencana Pembangunan Daerah (RPD) Provinsi DKI Jakarta Tahun 2023-2026 memfokuskan pembangunan tahun 2024 pada peningkatan ketahanan kota melalui penguatan ekonomi inklusif dan pemantapan kualitas pelayanan dasar. Oleh karena itu, tema pembangunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2024 adalah “Transformasi Jakarta sebagai Kota Tangguh, Berdaya Saing, dan Berkelanjutan untuk Indonesia”.

Perencanaan pembangunan tahun 2024 akan diprioritaskan untuk menangani enam isu yaitu: penanggulangan banjir, penanganan kemacetan, antisipasi dampak resesi ekonomi, penanggulangan kemiskinan, percepatan penurunan stunting, dan penguatan nilai demokrasi.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Cuaca Jakarta Diprediksi Cerah di Siang Hari

    access_time20-07-2024 remove_red_eye1330 personFolmer
  2. Kartu ATM Penerima Baru Bansos PKD Disalurkan

    access_time23-07-2024 remove_red_eye1211 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Sebastian dan Citra Dinobatkan Jadi Abnon Jakut 2024

    access_time21-07-2024 remove_red_eye1086 personAnita Karyati
  4. Pemilihan Abnon Jakbar 2024 Digelar 26 Juli

    access_time20-07-2024 remove_red_eye918 personTP Moan Simanjuntak
  5. Forkopimko Jaksel Peringati Hari Antinarkoba Internasional

    access_time20-07-2024 remove_red_eye876 personTiyo Surya Sakti