You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Suban Pengelola Aset Daerah
....
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

Pengukuran Lahan DKI di Kepulauan Seribu Digencarkan

Suku Badan Pengelolaan Aset Daerah (PAD) Kepulauan Seribu terus menggencarkan pengukuran sebidang lahan milik DKI di wilayah Kepulauan Seribu Selatan untuk disertifikasi.

Ada sembilan lokasi yang sedang kita lakukan pengukuran

Kepala Suku Badan PAD Kepulauan Seribu, Nurjanah mengatakan, pihaknya bersama Suku Dinas Pendidikan Kepulauan Seribu dan Unit Penyelenggaraan Pelabuhan Dermaga (UPPD) melakukan pengukuran sebidang tanah untuk melindungi dan mengintegrasikan dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.

"Ada sembilan lokasi yang sedang kita lakukan pengukuran untuk pensertifikatan bidang tanah 2023," katanya, Selasa (21/3).

20 Aset Lahan Pemprov DKI di Jakut Dalam Proses Sertifikasi

Nurjanah menjelaskan, sembilan lokasi tersebut tersebar dua titik di Pulau Pari, lima titik di Pulau Tidung dan dua titik di Pulau Untung Jawa. Namun, total keseluruhan lahan yang sudah dilakukan pengukuran pada 2023 ada 47 bidang.

"Bidang lahan dan bangunan yang disertifikatkan berupa tanah kosong dan kolam labuh sisi utara dan timur. Ukurannya bervariasi dari 2.612 hingga 4.700 meter persegi," terangnya.

Ia menambahkan, seluruh barang milik negara atau daerah berupa tanah yang dikuasai harus disertifikatkan atas nama pemerintah.

"Pensertifikatan tanah dilakukan sebagai upaya tertib administrasi dan memberikan kepastian hukum. Hingga 2022, tanah milik pemerintah daerah yang telah diterbitkan  ada 31 bidang," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Personel Gabungan Tangani Genangan di Cibubur

    access_time18-04-2024 remove_red_eye12342 personNurito
  2. Korsleting Listrik Diduga Picu Kebakaran di Jalan Tridharma Utama III

    access_time18-04-2024 remove_red_eye5088 personTiyo Surya Sakti
  3. BMKG Prediksi Jakarta Hari Ini Diguyur Hujan

    access_time18-04-2024 remove_red_eye4224 personAnita Karyati
  4. Layanan di TPU Jeruk Purut Tetap Optimal

    access_time18-04-2024 remove_red_eye3891 personTiyo Surya Sakti
  5. 45 Personel Gulkarmat Jaksel Berhasil Padamkan Kebakaran di Lenteng Agung

    access_time22-04-2024 remove_red_eye3879 personTiyo Surya Sakti