You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 40 Peserta Ikut Pelatihan Wirausaha Baru di Jaksel
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

40 Peserta Ikut Pelatihan Wirausaha Baru di Jaksel

Sebanyak 40 peserta mengikuti pelatihan wirausaha baru yang digagas Suku Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi Usaha Kecil Menengah (Sudin PPKUKM) Jakarta Selatan dengan Lembaga Pendidikan Evolette, Rabu (29/3).

M eningkatkan kesejahteraan dan perekonomian warga

Kasudin PPKUKM Jakarta Selatan, Parulian Tampubolon mengatakan, pelatihan yang dilaksanakan di Lantai 17 Gedung A Kantor Wali Kota Jakarta Selatan ini digelar hingga Kamis (30/3) besok. Diharapkan ini dapat meningkatkan peluang usaha Jakpreneur yang akan naik kelas usahanya.

"Kita berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian warga pascapandemi COVID-19," ujar Parulian.

Sudin PPKUKM Jaksel Bakal Gelar Pelatihan Wirausaha Industri

Kepala Seksi Perindustrian Sudin PPKUKM Jakarta Selatan, Zulkarnain menambahkan, peserta pelatihan ini berasal dari 10 kecamatan dengan instruktur dari  lembaga pendidikan Evolette.

"Nanti setelah pelatihan, peserta mendapatkan bantuan mesin jahit dari kolaborator," jelasnya.

Ami (47), Jakpreneur dari Kecamatan Jagakarsa, mengaku sangat senang dan bersyukur dapat mengikuti pelatihan. Apalagi jenis pelatihannya baru diikuti sehingga dapat menambah wawasan dalam berwirausaha.

"Saya bersyukur dapat menambah ilmu dalam berwirausaha," tandasnya.  

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1460 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1447 personAnita Karyati
  3. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1178 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1145 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1101 personFolmer