70 Balita Diperiksa Kesehatan di Posyandu Petojo Selatan
70 balita diberikan layanan kesehatan gratis di Posyandu RW 07, Jalan Petojo Melintang, Petojo Selatan, Gambir, Jakarta Pusat.
Kita pantau kesehatan balita
Lurah Petojo Selatan, Rahmat Hidayat mengatakan, layanan posyandu bertujuan memantau kesehatan balita, terutama untuk menekan angka stunting.
"Kita pantau kesehatan balita mulai dari berat badan, lingkar kepala dan tinggi badan. Kita juga berikan makanan tambahan berupa pisang, soto dan perkedel,” katanya, Jumat (19/5).
Gebyar Posyandu dan Pekan Imunisasi Dunia Digelar di KojaIa menuturkan, pemeriksaan balita dilakukan para Kader PKK dan tenaga kesehatan (nakes) dari Puskesmas Kelurahan Petojo Selatan.
"Totalnya ada tiga petugas kesehatan," ujarnya.
Rahmat menuturkan, dalam kegiatan ini, para kader PKK dan naker juga memberi edukasi kepada para orang tua terkait makanan yang bergizi bagi anak.
"Dari sosialisasi ini diharapkan orang tua akan mengetahui lebih banyak makanan apa saja yang baik bagi tumbuh kembang anak,” tandasnya.