You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Saluran Lingkungan di RW 13 Kebon Kosong Mulai Dikuras
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Saluran di Rusun Buing Kebon Kosong Dikuras

Delapan personel Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) membersihkan saluran di Rusun Buing, RW 13, Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Kita kerjakan dengan peralatan manual

Lurah Kebon Kosong, Alfalas mengatakan, total panjang saluran air yang dikuras mencapai 400 meter dengan lebar 60 sentimeter. Proses pengurasan saluran ini sendiri telah dimulai sejak Senin (29/5) kemarin.

"Kita kerahkan delapan personel PPSU untuk mengangkut sampah dan lumpur dari dalam saluran," ujarnya, Selasa (30/5).

Pengurasan Saluran Air Jl Raya Cileduk Capai 90 Persen

Ia menuturkan, rencananya, pengurasan saluran akan memakan waktu satu bulan. Pengerjaan pengurasan dilakukan secara manual dengan cangkul, ember dan karung.

“Kita kerjakan dengan peralatan manual,” tuturnya.

Menurut Alfalas, dalam pengurasan tersebut, pihaknya berkoordinasi dengan pengurus RT dan RW. Mengingat saluran yang berada di rusun ini masuk dalam wilayah Kementerian Sekretariat Negara (Mensetneg) RI.

“Kita selalu koordinasi kepada RT dan RW apabila ingin membersihkan saluran," ucapnya.

Ia berharap, kegiatan pengurasan ini dapat mengurangi genangan akibat sumbatan sampah dan lumpur di dalam saluran.

“Semoga upaya ini juga dapat memberantas jentik nyamuk. Karena aliran air pada saluran kembali lancar,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye16231 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3440 personFakhrizal Fakhri
  3. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1528 personFakhrizal Fakhri
  4. Anggota DPRD DKI Brando Susanto Tutup Usia

    access_time27-04-2025 remove_red_eye1473 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Hadiri Musrenbang, Ketua DPRD Pastikan Usulan Warga Diakomodir

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1232 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik