You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Tinjau Pelayanan di Kecamatan Jatinegara, Pj. Gubernur Heru Semangati Jajaran
....
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Tinjau Pelayanan di Kecamatan Jatinegara, Pj Gubernur Heru Semangati Jajaran

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono mengawali aktivitasnya dengan mengunjungi Kantor Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Rabu (7/6).

Berikan pelayanan terbaik dan bantu warga

Kunjungan ini dilakukan tanpa terjadwal dan sehingga dapat melihat langsung potret pelayanan publik di kecamatan apa adanya. Tidak ada pejabat lain yang mendampingi Pj Gubernur dalam inspeksi pagi ini.

“Saya menanyakan tentang proses perizinan dan sejumlah hal lainnya terkait pelayanan publik,” ujar Pj Gubernur Heru, dalam Siaran Pers Pemprov DKI Jakarta.

Pj Gubernur Terima Ketua RT di Tugu Utara Peraih Penghargaan Kalpataru

Dalam kunjungan ini, Pj Gubernur Heru menyapa dan berinteraksi langsung dengan para pegawai yang bertugas di Kecamatan Jatinegara.

Pelayanan di Pemprov DKI Jakarta sebagian di antaranya sudah mulai mengadopsi pemanfaatan teknologi digital. Pj Gubernur meminta agar para pegawai bisa membantu masyarakat yang belum mampu menggunakan aplikasi pelayanan daring.

“Berikan pelayanan terbaik dan bantu warga,” kata Heru.

Selain itu, Heru juga menegaskan kembali pentingnya data yang valid.

“Tingkatkan akurasi Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) atau para penerima bantuan sosial. Optimalkan Musyawarah Kelurahan (Muskel) DTKS untuk memverifikasi secara obyektif warga yang benar-benar berhak menerima bantuan, sehingga bansos tidak salah sasaran,” pesannya.

Sebelum beranjak meninggalkan tempat, Pj Gubernur tak lupa menyemangati seluruh jajaran yang ada di Kecamatan Jatinegara.

“Pertahankan kinerja yang sudah baik, dan tingkatkan terus aspek-aspek yang masih bisa disempurnakan. Terima kasih atas dedikasinya, dan tetap semangat dalam melayani keperluan masyarakat,” tandas Heru.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2247 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1263 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1220 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1073 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye995 personDessy Suciati