You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
7 Waduk di Jakbar Akan Dikeruk
.
photo doc - Beritajakarta.id

7 Waduk di Jakbar Dikeruk Tahun Ini

Untuk meminimalisir banjir serta mengembalikan fungsi waduk seperti semula, Pemkot Administrasi Jakarta Barat akan melakukan pengerukan waduk pada tahun ini. Setidaknya ada tujuh waduk yang akan dikeruk.

Alat yang kami miliki terbatas, bahkan sampai menyewa agar pengerukan dapat berjalan lancar

Ketujuh waduk tersebut yakni, Waduk Grogol, Waduk Bojong, Waduk Pondok Bandung, Waduk KFT, Waduk Rawa Kepa, Waduk Wijaya Kusuma dan Waduk Flyover Tomang.

Parkir Sekitar Waduk Pluit, 50 Kendaraan Ditindak

Kepala Sudin Tata Air Jakarta Barat, Henry Dunant mengatakan, beberapa waduk tersebut saat ini sudah dalam tahap pengerukan. Seperti, Waduk Grogol, Waduk Bojong, Waduk Pondok Bandung dan Waduk KFT. Sedangkan pengerukan waduk lainnya akan menyusul mengingat keterbatasan alat.

Saat ini, kata Henry, pihaknya hanya memiliki delapan unit alat berat jenis eskavator untuk melakukan pengerukan waduk.

"Alat yang kami miliki terbatas, bahkan sampai menyewa agar pengerukan dapat berjalan lancar,"  ujarnya, Rabu (8/7).

Ditambahkan Henry, tak hanya waduk, pihaknya juga melakukan pengerukan terhadap saluran penghubung (PHB) seperti saluran PHB Susilo, PHB Peternakan dan PHB Jelembar Selatan Dua.

Adapun anggaran yang disiapkan untuk pengerukan waduk maupun saluran untuk tahun ini sebesar Rp 20 miliar.

"Kalau untuk PHB Jelambar Selatan Dua sudah selesai dikeruk," tandasnya

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wakil Ketua Komisi A Sambut Positif Program Pemutihan Ijazah

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1944 personFakhrizal Fakhri
  2. Ingub No 6/2025 Efektif Bentuk Kebiasaan Baru Gunakan Transportasi Umum

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1719 personFakhrizal Fakhri
  3. DPRD DKI Ingatkan Warga Waspada Informasi Palsu Rekrutmen PPSU

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1626 personFakhrizal Fakhri
  4. DPRD DKI Adakan Fit and Proper Test Calon Wali Kota dan Pejabat Tinggi

    access_time02-05-2025 remove_red_eye1541 personFakhrizal Fakhri
  5. Legislator Dorong Perluasan Aturan ASN DKI Gunakan Transportasi Umum

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1352 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik